Jakarta, Nuansanusantara.com - Pada tanggal 9 Juli 2025 — Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Pemkab Mura), Kalimantan Tengah, menggelar Forum Koordinasi Pemerintah Daerah dan Investor di Hotel Grand Mercure, Jakarta, sebagai langkah strategis mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui penguatan kerja sama dengan para investor.
Forum ini dihadiri oleh 22 perwakilan perusahaan dari sektor pertambangan, kehutanan, dan perkebunan, serta unsur DPRD, OPD, camat, dan Dewan Adat Dayak (DAD) Murung Raya.
Kepala DPMPTSP Murung Raya, Drs. Sarwo Mintarjo, menjelaskan forum ini merupakan implementasi dari Peraturan BKPM No. 5 Tahun 2021 dan PP No. 28 Tahun 2025 mengenai perizinan berusaha berbasis risiko, dengan tema “Sinergi Pemerintah Daerah dengan Investor untuk Pembangunan Berkelanjutan.”
Bupati Murung Raya, Heriyus M. Yoseph, S.E., menegaskan pentingnya forum ini sebagai ruang komunikasi dua arah untuk memahami tantangan investasi dan mencari solusi bersama. Ia menekankan komitmen Pemkab Mura dalam mendukung dan melindungi kegiatan investasi di wilayahnya.
“Pertemuan seperti ini harus rutin digelar, minimal setahun sekali, agar koordinasi dan sinergi tetap terjaga,” ujar Heriyus, didampingi Wakil Bupati Rahmanto Muhidin. (fz)
Komentar0